Site icon Puskesmas Cisadea

” PENYULUHAN DI POSYANDU “

” PENYULUHAN DI POSYANDU ”

Jumat, 9 Agustus 2019

Penyuluhan adalah salah satu kegiatan rutin yang harus dilakukan setiap buka posyandu. Penyuluhan bisa berupa konseling bisa juga berupa penyuluhan kelompok. Penyuluhan dilakukan oleh kader posyandu yang sudah dilatih dan mendapatkan materi kesehatan oleh Puskesmas. Sedangkan tugas Petugas Puskesmas adalah melakukan pembinaan dan mendampingi kader melakukan penyuluhan, baik konseling maupun secara kelompok.

Hari ini, Petugas Kesehatan Puskesmas Cisadea bersama kader posyandu melakukan peyuluhan kelompok pada ibu balita. Materi yang diberikan yaitu mengenai Perilaku Hidup Bersih dan Sehat dan DBD.

Ibu balita mengikuti kegiatan penyuluhan dengan seksama. Serta mau bertanya mengenai materi yang di sampaikan.

Harapannya ibu balita dapat menerapkan pola hidup bersih dan sehat di rumah. Sehingga dapat tercipta keluarga sehat dan lingkungan yang sehat.

Exit mobile version