Site icon Puskesmas Cisadea

VIRTUAL MINILOKAKARYA BULAN SEPTEMBER PUSKESMAS CISADEA

VIRTUAL MINILOKAKARYA BULAN SEPTEMBER PUSKESMAS CISADEA

Hai Sobat Encis Sehat,,
Semangat Pagi… ???

Di masa pandemi Covid-19 untuk meningkatkan kinerja dan koordinasi di Puskesmas Cisadea, kami tetap melaksanakan pertemuan internal rutin yaitu Minilokakarya Bulanan.

Minilokakarya pada bulan September kali ini kami laksanakan secara virtual (daring) setelah jam pelayanan kesehatan. Hal ini bertujuan untuk mencegah dan meminimalisir penyebaran dan transmisi Covid-19 serta penerapan physical distancing.

Seluruh petugas Puskesmas Cisadea mengikuti pertemuan virtual minilokakarya bulanan sebagai tindak lanjut dari kegiatan praminlok Admen (Manajemen), praminlok UKM dan praminlok UKP. Giat ini bertujuan untuk menggalang kerjasama lintas program, memantau pelaksanaan kegiatan, identifikasi masalah dan hambatan penyebab masalah serta pemecahan masalah dan tersusunnya rencana kegiatan selanjutnya.

Dalam virtual minilokakarya bulan September ini juga membahas rencana giat vaksinasi Covid-19 di wilayah kerja Puskesmas Cisadea dalam rangka pencegahan dan penanggulangan Covid-19.

Tetap disiplin protokol kesehatan, jangan lengah dan Semangat Sehaaatttt.. ???

@promkes.ngalam
@diskeskotamalang
@kominfomalang
@pemkotmalang

Exit mobile version