Hallo sobat ngalam sehat,
Gimana nih kabarnya?? Semoga kita semua dalam keadaan sehat ya….??
Kemarin sore,tepatnya hari jumat 11 Desember 2020 kami menghadiri undangan sebagai nasum konten youtube lho…
Tentunya kami hadir bersama perwakilan dari Kelurahan tangguh purwantoro yg terdiri dari ketua kelurahan tangguh, kordinator lapangan serta linmas kelurahan purwantoro.
Konten youtube ini bercerita sinergitas puskesmas cisadea dengan kelurahan tangguh purwantoro dalam pencegahan dan penanganan covid 19 di wilayah purwantoro.
Baik dari pengedukasian petugas kesehatan kpd masy yg terpapar covid 19, kegiatan tracing yg dilakukan oleh pihak puskesmas dengan melibatkan lintas sektor dan relawan kelurahan tangguh , pembagian suplemen atau vitamin untuk para relawan kelurahan tangguh,pendampingan hajatan atau lainnya yg dilakukan pihak puskesmas dengan kelurahan tangguh, penjelasan protokol- protokol kesehatan yg harus di ketahui masyarakat terkait dengan pengadaan acara baik nikahan, sunatan dll di masa pandemi. Serta peran kelurahan tangguh itu sendiri dalam masa pandemi covid 19.
Kami tentunya menghimbau kepada masyarakat agar tetap menerapkan 3M yaitu memakai masker, mencuci tangan pakai sabun dan air mengalir serta menjaga jarak aman. Serta di mohon selama pandemi covid 19 ini masyarakat tidak mengadakan acara yg bersifat mendatangkan masa. Jika dirasa penting dan darurat ,masyarakat WAJIB melaporkan kepada kami . Karena sesuai prosedur pencegahan covid 19, harus dilakukan penyemprotan di tempat tersebut baik sebelum dan sesudah acara berlangsung. Penyelenggara acara tentunya WAJIB menyediakan masker bagi tamu undangan.
Gimana, seru khan acara kami???
Kami tunggu undangan selanjutnya….???
Pesan kami, Hindari dulu tempat tempat ramai ya rek ? Sayangi dirimu dan keluarga mu ? tetap 3M
Salam sehat…salam tangguh ??