BERITA

” 300 KADER POSYANDU HADIRI PENYULUHAN KESEHATAN DAN HALAL BI HALAL PUSKESMAS CISADEA “

” 300 KADER POSYANDU HADIRI PENYULUHAN KESEHATAN DAN HALAL BI HALAL PUSKESMAS CISADEA ”

Sabtu,29 Juni 2019

Hari ini kurang lebih 300 orang kader posyandu di wilayah Puskesmas Cisadea menghadiri Penyuluhan Kesehatan dan Halal Bi Halal bersama Keluarga Besar Puskesmas Cisadea di Balai Pertemuan RW13 Kelurahan Purwantoro pada pukul 09.00 WIB.

Acara pertama yaitu pemberian Penyuluham Kesehatan oleh Kepala Puskesmas Cisadea yang kebetulan beliau adalah seorang sanitarian. Ibu Kepala Puskesmas Cisadea yaitu Ibu Kustiningtyas,SKL menghimbau agar seluruh masyarakat yang tinggal di Kelurahan Purwantoro dan Blimbing untuk dapat bisa mengubah pola pikir agar tidak lagi BABS yang di alirkan di sungai.

Kemudian acara di lanjutkan dengan Halal Bi Halal bersama dalam rangka Hari Raya Idul Fitri 1440 H.

Kegiatan ini bertujuan untuk menambah keeratan dan memupuk tali silaturahmi antara sesama Kader Kesehatan dan antara Kader Kesehatan dengan keluarga besar Puskesmas Cisadea.

About author

Articles

Organisasi Pemerintah bidang Kesehatan ? : Kami Siap Melayani Anda Dengan Ramah dan Nyaman ? : Jl. Cisadea No.19, Kelurahan Purwantoro ? : (0341) 489540

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *