BERITA

KELSI GERTAK PSN

 

Hallo sobat encis sehat
Selamat Pagi?

Kemarin minggu tanggal 3 juli 2022 ada kegiatan khusus nih yang kami lakukan bersama teman-teman lintas sektor di rw 10 yaitu KELSI GERTAK PSN.

Apa itu Kelsi Gertak PSN??

Jadi sobat encis, asal mula kegiatan ini terbentuk karena di wilayah purwantoro terjadi peningkatan kasus DBD secara terus menerus.Dalam kurun waktu januari hingga juni 2022 sudah terdapat 25 kasus yang ditangani oleh puskesmas.

Di sisi lain, Kelsi merupakan garda terdepan dari kelurahan, maka dari itu puskesmas selalu berkola borasi dengan Kelsi untuk turun kelapangan dalam penyelesaian masalah kesehatan salah satunya mengenai penanganan jentik dan PSN. Hasil kegiatan ini kami laporkan kepada lurah dan ibu kepala puskesmas. Sehingga dari situ, muncul lah ide untuk bekerja sama dalam melaksanakan gerakan pemberantasan sarang nyamuk di rw rawan DBD.

Kegiatan ini di adakan oleh kelsi purwantoro sebagai bentuk pengembangan kegiatan kelsi menuju kelsi yang berinovatif dengan melibatkan kelurahan, puskesmas, kelurahan tangguh, BKM,kader posyandu,linmas serta masyarakat rw 10 purwantoro.

Temuan kami,masih banyak jentik nyamuk yang kami temukan di beberapa rumah warga. Harapan kami,kegiatan ini dapat memotivasi rw lain khususnya RW rawan DBD lainnya untuk bisa menerapkan gerakan PSN ini.

Salam sehat??

@pemkotmalang
@eriksetyo
@diskeskotamalang
@kominfomalang
@kelurahan_purwantoro

@kimpurwoagung @promkes.ngalam

#puskesmas #kotamalang #malang #kotangalam #ngalam #ngalamkipa #ngalamkipailakes

Yukz Sobat Encis,, Follow n Like untuk Puskesmas Cisadea ?
✅ Instagram : @puskesmascisadea
✅ Twitter : @pkm_cisadea
✅ Website : puskcisadea.malangkota.go.id
✅ Facebook : Puskesmas Cisadea
✅ YouTube : Puskesmas Cisadea
✅ TikTok : @puskesmascisadea

About author

Articles

Organisasi Pemerintah bidang Kesehatan ? : Kami Siap Melayani Anda Dengan Ramah dan Nyaman ? : Jl. Cisadea No.19, Kelurahan Purwantoro ? : (0341) 489540